Keberadaan sapi Bali di Indonesia selama ini sangat dikenal sebagai sapi dengan varietas unggulan. Beberapa keunggulan dari Sapi Bali antara lain mempunyai angka pertumbuhan yang cepat, adaptasi dengan lingkungan dan reproduksi yang baik. Sapi Bali juga merupakan sapi yang paling banyak dipelihara pada peternakan kecil karena fertilitasnya baik dan angka kematian yang rendah.
Kelompok peternak sapi Agro Sari Desa Jempanang, Petang Badung, Bali yang terdiri dari 10 orang anggota merupakan kelompok peternak sapi yang melakukan pola penggemukan dan pembibitan sapi Bali untuk menunjang perekonomian keluarga. Rata-rata mereka memelihara 2-3 ekor sapi dengan kombinasi sapi jantan dan sapi betina.
Pada Tahun 2019, kelompok ini memperoleh bantuan dana program kemitraan dari PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero)/Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) berupa modal usaha untuk dapat membeli dan menambah bibit sapi baru baik jantan dan sapi betina. Ketua kelompok Agro Sari Nyoman Sudarta (0878-60476423) mengatakan bahwa saat ini harga sapi jantan sudah siap jual mencapai Rp. 18 juta per ekor sedangkan yang betina setelah melahirkan dan dilakukan pegemukan bis laku terjual sekitar Rp 10-12 juta tergantung kondisi sapi. (pkbl/ sulasa)