Jakarta, 27 Maret 2025 - InJourney Tourism Development Corporation (ITDC), anak perusahaan PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney, turut berpartisipasi dalam Program Bersama BUMN "Mudik Aman Sampai Tujuan 2025" dengan menyediakan dua bus yang mengangkut 80 peserta dengan tujuan Yogyakarta dan Solo. Flag off keberangkatan Mudik Aman Sampai Tujuan 2025 dilaksanakan secara serentak di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada (27/3). Acara pelepasan rombongan bus dan peserta Mudik Aman Sampai Tujuan 2025 dilakukan oleh Menteri BUMN Erick Thohir, bersama Direktur Utama Jasa Raharja yang juga sebagai Ketua Koordinator Mudik Gratis BUMN 2025 Rivan A. Purwantono dan Tedi Bharata Deputi Bidang Sumber Daya Manusia, Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN disaksikan Jajaran Direktur BUMN.Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Direktur Utama ITDC Ari Respati dan Direktur Operasi ITDC Troy Reza Warokka untuk melepas keberangkatan bus mudik ITDC dengan rute Jakarta menuju Yogyakarta dan Jakarta menuju Solo.Setiap peserta mudik ITDC mendapatkan goodie bag yang berisi air mineral, snack, permen, dan obat-obatan untuk mendukung kenyamanan selama perjalanan. Selain itu peserta mudik Mudik Aman Sampai Tujuan 2025 juga menerima kaos resmi Mudik Aman Sampai Tujuan 2025 sebagai identitas dan apresiasi atas partisipasi mereka.“Kami ingin memastikan setiap pemudik tidak hanya merasa nyaman, tetapi juga menikmati perjalanan dengan tenang. Fasilitas yang kami sediakan adalah wujud kepedulian kami untuk mendukung pengalaman mudik yang lebih baik,” ucap Direktur Utama ITDC Ari Respati.Mudik Aman Sampai Tujuan 2025 bukan sekadar perjalanan, tetapi kisah yang ditulis di setiap kilometer jalan yang dilalui. ITDC ingin memastikan bahwa setiap pemudik tidak hanya sampai di tujuan dengan selamat, tetapi juga membawa pulang cerita tentang perjalanan yang penuh makna. Inilah bentuk kepedulian dan kebersamaan yang ingin kami hadirkan di setiap perjalanan mudik ini.“Mudik adalah tradisi yang sangat dinantikan oleh masyarakat Indonesia. Kami di ITDC merasa bangga dapat menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam menyediakan perjalanan yang lebih aman dan nyaman bagi para pemudik. Kami berharap inisiatif ini dapat membantu masyarakat menjalani perjalanan dengan tenang dan penuh kebahagiaan,” ujar Ari Respati.
Read MoreThe Nusa Dua, 26 Maret 2025 – PT. ITDC Nusantara Utilitas (ITDC Utilitas), anak usaha PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau ITDC, telah menyelesaikan pembangunan infrastruktur gas alam di Kawasan The Nusa Dua yang ditandai dengan Mechanical & Technical Completion Ceremony pada hari ini Rabu (26/3) di Fasilitas Regasifikasi & Penyimpanan LNG, Lagoon, The Nusa Dua, Bali. Pencapaian ini menandai langkah signifikan dalam mendukung implementasi Clean Energy Transformation serta pengembangan konsep green tourism di sektor pariwisata Indonesia, melalui pembangunan instalasi regasifikasi, penyimpanan LNG, serta jaringan distribusi gas di kawasan The Nusa Dua. Sebagai bagian dari upaya meningkatkan layanan utilitas bagi tenant di The Nusa Dua, ITDC Utilitas menggandeng KSO PT National Energy Solutions - PT Laras Ngarso Gede (KSO NES-LARAS) yang berpengalaman dalam bidang Midstream dan Downstream gas alam. Pengembangan ini diawali dengan Groundbreaking Project pada 24 November 2023 dan telah mencapai tahap Mechanical & Technical Completion, yang ditandai dengan seremonial pada hari ini, 26 Maret 2025. Direktur Utama ITDC Utilitas, A.A Istri Ratna Dewi, menyampaikan, “Pembangunan infrastruktur gas alam ini merupakan langkah strategis dalam penyediaan sumber energi yang cerdas dan berkelanjutan bagi sektor pariwisata. Dengan kapasitas konsumsi LNG mencapai 2 juta Sm3 per tahun atau setara dengan 1,9 juta kilogram LPG per tahun, proyek ini berkontribusi dalam mengurangi ketergantungan pada produk impor, meningkatkan penggunaan produk lokal (TKDN), serta menurunkan emisi karbon hingga 16% dibandingkan bahan bakar sebelumnya. Langkah ini sejalan dengan tugas kami sebagai value creator untuk menciptakan ekosistem pariwisata yang modern, berdaya saing, dan berkelanjutan.” Pembangunan infrastruktur ini menjadikan The Nusa Dua sebagai kawasan pariwisata pertama di Indonesia yang memanfaatkan gas alam sebagai sumber energi utama. Adapun fasilitas yang telah dibangun meliputi: Fasilitas Regasifikasi LNG di Lagoon dengan kapasitas 1.000 m³/jam, Jaringan Distribusi Pipa Gas sepanjang 8,5 km, 53 unit Meter Regulator (MGRT) di berbagai tenant The Nusa Dua untuk kebutuhan dapur (kitchen) dan pemanas air (boiler). Keberhasilan proyek ini juga didukung oleh kerja sama dengan pemerintah pusat dan daerah. Hadir dalam Mechanical & Technical Completion Ceremony, Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Bapak Sugeng Suparwoto, Direktur Komersial ITDC sekaligus Komisaris Utama ITDC Utilitas Bapak Troy Reza Warokka, serta para pemangku kepentingan lainnya. Komitmen tenant The Nusa Dua dalam mendukung energi bersih diwujudkan melalui penandatanganan Perjanjian Jual Beli Gas (PJBG) oleh sembilan tenant utama, yakni The Grand Whiz, Nusa Dua Beach Hotel & Spa - Handwritten Collection, Kayu Manis Nusa Dua Private Villa, Paradisus by Melia Bali, Merusaka Nusa Dua, Grand Hyatt Bali, Bebek Bengil, dan Le Bleu, serta The Grand Bali. Tenant lainnya diproyeksikan akan bergabung dalam pemanfaatan energi ramah lingkungan ini kedepannya. Director of Commercial ITDC Troy Reza Warokka, menegaskan komitmen ITDC dalam terus meningkatkan infrastruktur guna mendukung operasional tenant serta kenyamanan wisatawan. “ITDC bersama ITDC Utilitas memastikan penyediaan gas yang efisien, andal, dan berkelanjutan. Upaya ini sejalan dengan visi ITDC dalam membangun ekosistem pariwisata yang modern, ramah lingkungan, dan berdaya saing tinggi. Seiring meningkatnya okupansi dan kunjungan wisatawan di tahun 2024, kami akan terus menyempurnakan layanan dengan berbagai inovasi,” ujar Troy. Dengan inisiatif ini, ITDC Utilitas tidak hanya mendukung operasional tenant tetapi juga memperkuat citra The Nusa Dua sebagai destinasi wisata hijau yang berkelas dunia.
Read MoreThe Nusa Dua, 25 Maret 2025 - PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau ITDC memastikan kesiapan tiga destinasi wisata yang dikelolanya, yakni The Nusa Dua, Bali, The Mandalika, Nusa Tenggara Barat dan The Golo Mori, Nusa Tenggara Timur, untuk menyambut wisatawan selama libur Lebaran 2025. Hal ini disampaikan dalam konferensi pers yang dihadiri oleh Corporate Secretary Group Head InJourney, Direktur Komersial ITDC, serta para General Manager dari 3 kawasan ITDC, di Wantilan, Management Office The Nusa Dua, Bali hari ini (25/3).Corporate Secretary Group Head InJourney, Yudhistira Setiawan menyampaikan "Sebagai bagian dari ekosistem pariwisata nasional, InJourney terus berkomitmen untuk mendukung kelancaran arus wisatawan selama periode libur Lebaran 2025. Kami telah menyiapkan berbagai langkah strategis untuk meningkatkan aksesibilitas perjalanan udara, optimalisasi layanan di bandara, serta penguatan posko angkutan Lebaran di berbagai destinasi utama.”Direktur Komersial ITDC, Troy Warokka, menyatakan “Di ketiga kawasan yang kami kelola, kami terus meningkatkan koordinasi dengan stakeholder terkait, memperkuat sistem keamanan, serta menyiapkan berbagai program menarik di masing-masing kawasan. Kami optimis dan siap menyambut para wisatawan berlibur di kawasan kami.”Sebagai salah satu destinasi utama di Bali, The Nusa Dua diproyeksikan mencapai okupansi rata-rata sebesar 70%, dengan puncaknya saat Nyepi mencapai 80% dan libur Lebaran sekitar 60%. Aktivasi budaya juga telah disiapkan, termasuk Festival Dresta Lango, Pawai Ogoh-ogoh, serta pertunjukan Kecak & Barong. Berbagai promo spesial Ramadan dan Idulfitri, seperti Iftar Dinner dan diskon atraksi wisata, turut ditawarkan untuk menarik lebih banyak pengunjung. “ITDC telah menambah 21 personel keamanan sehingga totalnya kini mencapai 88 personel, didukung dengan sistem pengamanan terpadu. Selain itu, posko informasi dan keamanan akan beroperasi selama 24 jam,” jelas Dwiatmika, General Manager The Nusa Dua.Sementara itu, The Mandalika sebagai destinasi unggulan di Lombok diperkirakan mengalami peningkatan jumlah kunjungan sebesar 5% dibandingkan tahun sebelumnya, dengan okupansi hotel yang bervariasi antara 32% hingga 75%, tergantung pada periode kunjungan. Pengamanan kawasan diperkuat dengan total 105 personel ITDC Security, 23 Bawah Kendali Operasi (BKO) Polda NTB, 10 Bawah Kendali Operasi (BKO) TNI, dan 20 Brimob Polda NTB. Posko Lebaran Seru juga akan beroperasi mulai 30 Maret hingga 8 April 2025 selama 24 jam untuk memberikan layanan bagi wisatawan.General Manager The Mandalika, Wahyu Moerhadi Nugroho, menambahkan “Daya tarik utama tradisi Lebaran di Mandalika ialah Lebaran Topat yang akan dipusatkan di Kuta Beach Park, menarik wisatawan yang ingin merasakan tradisi khas masyarakat Sasak”. Program “Lampaq di Sirkuit Mandalika” juga disiapkan sebagai daya tarik baru, dimana wisatawan dapat menikmati pengalaman bersepeda di lintasan balap dengan tiket masuk seharga Rp 50.000.The Golo Mori, sebagai destinasi wisata premium berbasis ekowisata, juga telah menyiapkan berbagai langkah untuk menyambut wisatawan. Tingkat okupansi selama libur Lebaran diprediksi mencapai 20%, dengan peningkatan jumlah wisatawan sebesar 25% dibanding tahun lalu. Untuk memastikan pengalaman wisata yang aman dan nyaman, patroli keamanan di kawasan akan ditingkatkan, serta sistem keamanan berbasis teknologi seperti pemantauan CCTV 24/7 dan akses terkontrol akan diterapkan.General Manager The Golo Mori, Bapak Aji Munarwiyanto memperkenalkan, “Nuka Beach Club sebagai salah satu daya tarik utama di The Golo Mori juga telah meningkatkan kapasitas layanan dengan penambahan staf operasional dan berbagai program spesial Ramadan dan Idulfitri. Aktivasi ekowisata akan semakin diperkuat untuk memberikan pengalaman eksklusif bagi wisatawan premium yang berkunjung ke kawasan ini.”Sebagai holding, InJourney turut memastikan kesiapan destinasi pariwisata nasional dalam menghadapi lonjakan wisatawan selama libur Lebaran. Corporate Secretary Head Group InJourney, Yudhistira Setiawan menjelaskan “Berbagai langkah strategis telah kami lakukan termasuk menurunkan harga tiket pesawat sebesar 13-14% selama 24 Maret hingga 7 April 2025 untuk meningkatkan aksesibilitas perjalanan udara. Optimalisasi layanan bandara serta penguatan posko angkutan Lebaran di seluruh destinasi wisata utama juga dilakukan.”Dengan berbagai kesiapan ini, ITDC bersama InJourney optimis dapat memberikan pengalaman libur Lebaran yang aman, nyaman, dan berkesan bagi wisatawan yang berkunjung ke The Nusa Dua, The Mandalika, dan The Golo Mori.”
Read MoreMakassar, 22 Maret 2025 – GP Hub hadir di Nipah Park Mall Makassar mulai tanggal 22-30 Maret 2025. Bagi penggemar MotoGP™️ di Makassar, bisa langsung membeli tiket di booth lantai 2 dan berkesempatan memenangkan hadiah menarik, termasuk smartphone. Selain itu, 350 pembeli pertama juga akan mendapatkan oli dan merchandise eksklusif secara gratis!Selama periode ini, GP Hub menawarkan harga spesial bagi para penggemar MotoGP™️ untuk menyaksikan langsung aksi para pembalap dunia di Pertamina Mandalika International Circuit pada 3-5 Oktober 2025. Pembelian tiket hanya tersedia secara online melalui situs resmi di www.themandalikagp.com.Sebagai bagian dari rangkaian acara GP Hub Makassar, diadakan acara Ngabuburide yang berlangsung selama dua hari: tanggal 22 Maret 2025, acara ini akan dilaksanakan di Dupli Dining Lounge, Kawasan Pantai Akkarena, dan 23 Maret 2025, di Popsa District, Jl. Ujung Pandang. Acara dimulai pukul 16.00 WITA, menghadirkan riding santai, temu komunitas, serta penawaran spesial untuk pembelian tiket MotoGP™️.Pilihan Tiket & Harga PresaleSelama periode presale, tersedia berbagai kategori tiket dengan harga istimewa, diantaranya Regular Grandstand (Zona E, G, H, I) seharga Rp200.000, Premium Grandstand (Zona B, C, J, K) seharga Rp450.000, serta Zona A dengan harga Rp875.000. Bagi penggemar MotoGP™️ yang ingin merasakan pengalaman lebih eksklusif, tersedia juga kategori VIP Luxury Tent (Zona T1, D, F, G) dengan harga Rp6.200.000 dan VIP Deluxe Class seharga Rp12.000.000.Direktur Utama MGPA, Priandhi Satria, menyampaikan bahwa kehadiran Mandalika GP Hub di Makassar bertujuan untuk membawa pengalaman MotoGP™️ lebih dekat kepada masyarakat di berbagai daerah. "Kami ingin memberikan kemudahan bagi para penggemar MotoGP™️ di Makassar agar bisa mendapatkan tiket dengan harga terbaik serta merasakan semangat menuju IndonesianGP 2025 di Mandalika. Kami mengundang seluruh warga Makassar untuk datang ke booth dan menjadi bagian dari perhelatan balap dunia ini."Setelah periode presale berakhir, akan ada promo menarik lainnya dengan keuntungan eksklusif bagi para penggemar MotoGP™️. Dengan semangat membangun ekosistem olahraga balap yang lebih luas dan inklusif, kehadiran Mandalika GP Hub di Makassar menjadi bukti nyata komitmen ITDC dan MGPA untuk terus mendekatkan ajang balap dunia ke seluruh penjuru Indonesia."Kami percaya bahwa MotoGP™️ di Pertamina Mandalika International Circuit bukan sekadar ajang balap, tapi juga momentum kebanggaan nasional yang harus dirasakan semua kalangan. Mari kita bersama-sama dan jadikan Mandalika sebagai ikon balap dunia yang membanggakan Indonesia," tutup Priandhi Satria.Jangan Lewatkan!Pantau terus informasi dan promo terbaru melalui:📱 Instagram: @themandalikagp 🌐 Situs resmi: www.themandalikagp.com Segera amankan tiket Anda dan bersiaplah menyaksikan aksi para pembalap dunia di IndonesianGP 2025!
Read MoreJakarta, 21 Maret 2025 – PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau ITDC kembali menggelar serangkaian kegiatan sosial dalam semangat berbagi dan kebersamaan di bulan suci Ramadan yang diselenggarakan di Jakarta (05/03), The Nusa Dua, Bali (18/03), The Mandalika, Nusa Tenggara Barat (20/03), dan The Golo Mori, Nusa Tenggara Timur (20/03–21/03). Kegiatan ini mencakup buka puasa bersama, santunan bagi anak yatim, serta pembagian sembako kepada masyarakat sekitar.Corporate Secretary Group Head ITDC Million Sekarsari menyatakan bahwa momentum Ramadan menjadi kesempatan berharga bagi ITDC untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat sekitar destinasi wisata yang dikelola perusahaan. ”Bulan Ramadan adalah waktu yang tepat untuk mempererat hubungan dengan masyarakat sekitar. Melalui berbagai kegiatan sosial ini, kami ingin memberikan manfaat nyata bagi mereka yang membutuhkan sekaligus memperkuat sinergi antara ITDC dengan komunitas lokal.” ujar Million.Jakarta: Santunan Anak Yatim dalam Press Conference International Golo Mori JazzHead Office ITDC di Jakarta Pusat, DKI Jakarta, kegiatan berbagi dikemas dalam acara buka puasa bersama yang dirangkaikan dengan konferensi pers International Golo Mori Jazz pada Rabu (5/3). Dalam kesempatan ini, ITDC memberikan santunan kepada 15 anak yatim dari Yayasan Amal Mulia, berupa tali asih dan souvenir sebagai bentuk kepedulian perusahaan terhadap masa depan generasi muda.The Nusa Dua: Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak YatimDi The Nusa Dua, Bali, ITDC mengadakan buka puasa bersama pegawai pada Selasa (18/3), dengan mengundang 30 anak yatim dari Masjid Ibnu Batutah, Puja Mandala, Nusa Dua. Bertempat di Mushola Management Office The Nusa Dua, acara ini diisi dengan pemberian santunan bagi anak-anak yatim sebagai wujud nyata komitmen ITDC dalam mendukung kesejahteraan masyarakat di sekitar kawasan.The Mandalika: Penyaluran 1.500 Paket Sembako dan Santunan untuk 700 Anak Yatim di Desa Penyangga KEK MandalikaDi The Mandalika, ITDC menyalurkan 1.500 paket sembako dan memberikan santunan kepada 700 anak yatim yang berasal dari tujuh desa penyangga, yaitu Desa Kuta, Sukadana, Sengkol, Mertak, Rembitan, Prabu, dan Pengengat, yang diselenggarakan pada Kamis, (20/3), di Masjid Nurul Bilad, The Mandalika.Salah satu perwakilan desa penyangga KEK Mandalika, Kepala Desa Kuta, Mirate menyatakan, “Bantuan sembako dan santunan anak yatim ini sangat berarti bagi kami, terutama menjelang bulan Ramadan di mana kebutuhan rumah tangga meningkat. Dengan adanya paket sembako, beban masyarakat dapat menjadi lebih ringan. Santunan untuk anak-anak yatim juga sangat membantu, karena mereka bisa merasakan perhatian dan kepedulian dari banyak pihak. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan membawa manfaat bagi lebih banyak orang,”The Golo Mori: Buka Puasa Bersama, Santunan Anak Yatim, dan Pembagian SembakoDi The Golo Mori, Nusa Tenggara Timur, kegiatan berbagi berlangsung selama dua hari berturut-turut. Pada Kamis, (20/3), ITDC mengadakan buka puasa bersama dan memberikan santunan kepada 15 anak yatim dari Desa Golo Mori di Golo Mori Convention Center (GMCC). Keesokan harinya, Jumat, (21/3), ITDC melanjutkan aksi sosial dengan membagikan paket sembako bagi 100 warga Desa Golo Mori serta memberikan bantuan alat tulis untuk 15 anak yatim.Kepala Desa Golo Mori, Samaila, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada ITDC, "Bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat kami, terutama menjelang Idulfitri. Kami berharap program seperti ini bisa terus berlanjut untuk membantu mereka yang membutuhkan."ITDC Berkomitmen untuk Berbagi di Bulan RamadanBerkah Ramadan Seru 2025 merupakan salah satu inisiatif sosial ITDC yang bertujuan untuk menghadirkan kebahagiaan dan meringankan beban masyarakat sekitar destinasi wisata yang dikelola ITDC."Kami percaya bahwa pariwisata yang berkelanjutan harus berjalan seiring dengan kesejahteraan masyarakat sekitar. Oleh karena itu, ITDC akan terus berkomitmen untuk mendukung masyarakat melalui berbagai program sosial, terutama di momen-momen penting seperti bulan Ramadan ini. Melalui kegiatan ini, ITDC berharap dapat terus berkontribusi dalam menciptakan dampak positif bagi masyarakat sekitar destinasi pariwisata yang dikelola, sekaligus memperkuat hubungan yang harmonis antara perusahaan dan komunitas lokal," tutup Million.
Read MoreThe Mandalika, 19 Maret 2025 – Dalam rangka mendukung kelancaran ibadah di bulan suci Ramadan, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau ITDC melakukan serangkaian pemeliharaan dan peningkatan fasilitas ibadah di Masjid Nurul Bilad, kawasan The Mandalika, Kab. Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB). Sejak Kamis (27/2), sejumlah perbaikan signifikan telah dilakukan, mulai dari peremajaan sistem penerangan di area utama dan selasar masjid, penyempurnaan fasilitas ruang marbot, serta optimalisasi pencahayaan pada elemen arsitektural. Upaya ini upaya ini bertujuan menciptakan suasana ibadah yang lebih nyaman, aman, dan selaras dengan nilai estetika bagi para jemaah.Selain itu, peningkatan fasilitas pendukung seperti area wudhu dan sanitasi juga menjadi perhatian utama. Perbaikan mencakup penggantian instalasi yang sudah tidak berfungsi optimal, penataan ulang ruang toilet, serta peningkatan kualitas material pada beberapa titik yang membutuhkan peremajaan. Seluruh proses pengerjaan dilakukan dengan standar tinggi untuk memastikan kenyamanan, kebersihan, dan fungsionalitas fasilitas dalam jangka panjang.PGS. General Manager The Mandalika, Wahyu M. Nugroho, menegaskan bahwa langkah ini untuk mendukung pengalaman ibadah yang nyaman dan lebih baik bagi wisatawan. "Kami ingin memastikan bahwa tempat ibadah di Masjid Nurul Bilad, The Mandalika selama bulan suci Ramadan dan menyambut Idul Fitri dengan kondisi yang lebih representatif. Berbagai aspek telah kami tingkatkan, mulai dari sistem penerangan, estetika bangunan, hingga kebersihan dan kenyamanan lingkungan sekitar." Untuk mendukung kenyamanan dan kekhusyukan ibadah selama Ramadan, ITDC juga melakukan perawatan rutin serta peningkatan sistem tata suara guna memastikan kejernihan sound system dalam ruang utama masjid. Selain itu, sistem keamanan juga diperkuat melalui pemeliharaan sistem pemantauan, sehingga jemaah dan pengunjung dapat beribadah dengan lebih aman dan nyaman.Selain Masjid Nurul Bilad, ITDC juga memastikan kebersihan dan kenyamanan Musholla Arbain yang terletak di dalam Pertamina Mandalika International Circuit. Dengan demikian, pengunjung yang berada di area sirkuit selama bulan Ramadan dapat beribadah dengan lebih tenang dan nyaman. "Ramadan adalah momentum refleksi dan peningkatan kualitas diri, dan ITDC berkomitmen untuk menghadirkan fasilitas ibadah yang layak serta mencerminkan standar terbaik dalam pelayanan publik. Dengan optimalisasi tempat ibadah, kami ingin memastikan bahwa kawasan The Mandalika menjadi salah satu ruang yang menghargai nilai spiritual. Kami mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama menjaga dan memanfaatkan fasilitas ini dengan sebaik-baiknya," tutup Wahyu.
Read MoreThe Mandalika, 18 Maret 2025 – Dalam upaya memberdayakan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di kawasan The Mandalika, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau ITDC menggelar Sosialisasi Perizinan Produk Industri Rumah Tangga (PIRT) dan Sertifikasi Halal. Sosialisasi berlangsung pada Rabu (12/3) di Ruang Mandalika, Kantor ITDC, dan diikuti oleh 20 UMKM yang terdiri dari UMKM sekitar desa penyangga kawasan The Mandalika dan Bazaar Mandalika.Sosialisasi Perizinan Produk Industri Rumah Tangga (PIRT) dan Sertifikasi Halal bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pelaku UMKM mengenai pentingnya legalitas usaha guna memperluas jangkauan pasar dan meningkatkan kepercayaan konsumen. Para peserta membawa produk mereka masing-masing untuk diklasifikasikan oleh narasumber guna mengetahui jenis izin yang diperlukan.Corporate Secretary Group Head ITDC, Million Sekarsari, menegaskan bahwa program ini merupakan bagian dari strategi penguatan ekonomi lokal The Mandalika. "Kami ingin memastikan bahwa produk-produk UMKM di The Mandalika tidak hanya berkualitas, tetapi juga memiliki legalitas yang memadai agar dapat bersaing di pasar yang lebih luas. Dengan perizinan yang jelas, UMKM dapat lebih mudah menembus pasar ritel, e-commerce, dan bahkan ekspor." ujarnya.Dalam sosialisasi yang digelar, peserta mendapatkan materi dari Lalu Wahyu Ardis Pandya, S.P, RHA, CHS, yang merupakan Fasilitator TKDN - Industri Kecil di Dinas Perindustrian Lombok Timur serta Pendamping Proses Produk Halal dan Penyelia Halal dari Edukasi Wakaf Indonesia. Materi yang disampaikan mencakup proses pengurusan izin PIRT, manfaat sertifikasi halal bagi usaha makanan dan minuman, serta prosedur pendaftarannya melalui platform digital. Selain itu, sesi diskusi interaktif juga digelar untuk menjawab pertanyaan serta mengatasi kendala yang dihadapi oleh para pelaku UMKM dalam proses perizinan.Seiring dengan berkembangnya kawasan pariwisata The Mandalika sebagai destinasi pariwisata super prioritas (DPSP), kebutuhan akan produk UMKM yang berstandar dan bersertifikasi semakin meningkat. Oleh karena itu, ITDC secara aktif mendukung para pelaku usaha lokal agar lebih siap dalam menghadapi peluang pasar yang lebih luas.“ITDC berencana untuk mengadakan sesi pendampingan lanjutan bagi UMKM yang ingin mengajukan perizinan serta menjalin kerja sama dengan berbagai pihak untuk mempercepat proses sertifikasi halal. Harapannya, dengan dukungan ini, UMKM di sekitar Mandalika semakin berdaya saing dan mampu berkembang secara berkelanjutan,” tutup Million
Read MoreTuesday, March 18: Indonesian, Aquabike Promotion and H2O Racing officials have confirmed that this year’s rounds of the UIM-ABP Aquabike Circuit Pro/Endurance and UIM F1H2O World Championships in Indonesia have switched to August and will take place on August 13th-17th and 22nd-24th, respectively.Last year, Lake Toba, the world’s largest volcanic lake, hosted the opening round of the F1H2O series in early March and the final round of the Aquabike series in November.Speaking after the dates were confirmed, Raimondo di San Germano, CEO of H2O Racing and Aquabike Promotion, said: “It makes perfect sense in logistical terms to tie in the two races with many of the staff and officials working at both events. This is something we did successfully in the past and it worked amazingly well. ““Besides, weather conditions in Sumatra in August are much more stable and that will be more favourable for us when we arrange the final race itineraries. This will also give spectators and fans the opportunity to have a holiday in the region and take in racing in two disciplines over as many weeks.”Troy Warokka, Commercial Director of ITDC, representing InJourney as the local organizer of the event, added: “We are delighted to welcome racers, teams, and fans from around the world to Lake Toba for another exciting round of the F1H2O World Championship season. As one of Indonesia’s most iconic destinations, Lake Toba offers not just a race but also an unforgettable experience that blends natural beauty and local culture. With the addition of the UIM-ABP Aquabike World Championship as a back-to-back event, fans can enjoy two consecutive weekends of thrilling motorsport action in one of the most stunning locations in the world.”As was the case in 2024, the first three days of the aquabike event will see competitors competing in the UIM-ABP World Endurance Championship (August 13th-15th) before racers taking part in the Runabout GP1, Ski Division GP1, Ski Ladies GP1 and Freestyle events take center stage on the lake on August 16th-17th.The third Grand Prix of Lake Toba, Indonesia will then take place on August 22nd-24th. Drivers from 10 teams will be hoping to follow in the footsteps of Strømøy Racing’s Bartek Marszalek and the Sharjah Team’s Rusty Wyatt, who won the first two races in 2023 and 2024.
Read MoreThe Mandalika, 15 Maret 2025 – PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau ITDC secara resmi menerima 12 Sertifikat Hak Pengelolaan Lahan (HPL) dari Kantor Pertanahan (Kantah) Lombok Tengah dalam acara Stakeholder Gathering yang berlangsung di Pullman Lombok Merujani Mandalika Beach Resort, The Mandalika pada Kamis, (13/3).Salah satu sertifikat yang diserahkan adalah HPL atas tanah seluas 4,8 hektare, yang diperoleh melalui proses pengadaan tanah sejak tahun 2019. Pengadaan ini dilakukan berdasarkan kebutuhan pembangunan jalan dan fasilitas umum di dalam Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, sebagaimana tercantum dalam Surat Keputusan Bupati Lombok Tengah Nomor 391 Tahun 2019.Direktur Operasi ITDC, Wenda R. Nabiel, menyampaikan apresiasi atas dukungan berbagai pihak dalam proses pengadaan dan legalisasi tanah ini. “Penyerahan 12 sertifikat HPL ini merupakan bagian dari komitmen ITDC dalam mengakselerasi pembangunan infrastruktur di KEK Mandalika. Lahan-lahan ini akan dimanfaatkan untuk meningkatkan aksesibilitas dan kelengkapan fasilitas umum, guna mendukung pengembangan kawasan sebagai destinasi wisata kelas dunia,” ujar Wenda.Pada kesempatan ini turut dihadir oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lombok Tengah, Ketua DPRD Kabupaten Lombok Tengah beserta Wakil Ketua I, II, dan III, Sekretaris DPRD Kabupaten Lombok Tengah, serta Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Tengah, Kajari Lombok Tengah, Kapolres Lombok Tengah, Dandim 1620 Lombok Tengah, dan Kapolsek Kawasan Mandalika.Penyerahan sertifikat HPL ini menandai langkah penting dalam upaya percepatan pengembangan infrastruktur di KEK Mandalika. ”Dengan penyerahan 12 sertifikat atas lahan untuk pembangunan jalan dan fasilitas umum, ITDC optimis dapat mempercepat pembangunan fasilitas yang akan memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar, termasuk peningkatan konektivitas dan peluang ekonomi baru di Lombok Tengah,” tutup Wenda.
Read MoreThe Mandalika, 13 Maret 2025 – PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau ITDC kembali menghadirkan program spesial dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadan melalui kegiatan Berkah Ramadan Seru 2025 di The Mandalika. Mengusung tema “Sepenuh Hati Bersama ITDC”, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kebersamaan dan silaturahmi serta menghadirkan keceriaan dan kepedulian sosial bagi masyarakat sekitar, khususnya di tujuh desa penyangga kawasan pariwisata The Mandalika.Direktur Operasi ITDC Wenda R. Nabiel, menegaskan bahwa Berkah Ramadan Seru 2025 merupakan bagian dari komitmen ITDC dalam membangun silaturahmi erat dengan masyarakat serta mendukung nilai-nilai kebersamaan di bulan suci. “The Mandalika tidak hanya menjadi destinasi wisata, tetapi juga ruang bagi masyarakat untuk memperkuat ikatan sosial melalui berbagai kegiatan berbagi. Kami telah menjalankan berbagai program, seperti pembagian takjil gratis sejak 11 Maret 2025 hingga 15 Maret 2025 nanti. Hari ini, kegiatan dilanjutkan dengan pawai Hadroh di kawasan The Mandalika.”Program Berkah Ramadan Seru 2025 mencakup berbagai kegiatan sosial dan keagamaan yang berlangsung sepanjang Ramadan 1446 H. Kegiatan ini diawali dengan pembagian takjil gratis, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat dan wisatawan di berbagai titik utama The Mandalika, seperti Kuta Beach Park, Bazaar Mandalika, Merese/Tanjung Aan, dan Pertamina Mandalika International Circuit. Kegiatan ini berlangsung selama lima hari, mulai dari tanggal 11 hingga 15 Maret 2025. Selain itu, program ini juga mencakup Safari Ramadan ke masjid di tujuh desa penyangga dan SDN Sekembang di Desa Mertak yang akan menerima bantuan berupa perbaikan fasilitas umum sekolah.“Kegiatan Safari Ramadan ke Masjid menjadi momen bagi ITDC untuk bersilaturahmi langsung dengan masyarakat serta membuka ruang dialog guna memahami kebutuhan serta aspirasi masyarakat terhadap pengembangan kawasan The Mandalika. Selain itu, Safari Ramadan ke sekolah menjadi salah satu bentuk kepedulian ITDC terhadap dunia pendidikan dengan memberikan bantuan kepada sekolah-sekolah yang membutuhkan.” imbuh Wenda.Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, ITDC akan menyalurkan santunan bagi anak yatim serta membagikan bingkisan sembako kepada warga di tujuh desa penyangga, yang meliputi Desa Kuta, Sukadana, Sengkol, Mertak, Rembitan, Prabu, dan Pengengat. Kegiatan ini akan berlangsung pada 20 Maret 2025, memberikan manfaat nyata bagi masyarakat yang membutuhkan dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri.Selain mempererat kebersamaan, silaturahmi dan kepedulian sosial, ITDC optimistis bahwa program Berkah Ramadan Seru 2025 juga akan berdampak positif terhadap sektor pariwisata. Sejumlah tenant menghadirkan promo spesial Ramadan, termasuk paket iftar, diskon menginap, serta berbagai penawaran menarik lainnya. Dengan berbagai pilihan ini, wisatawan dan masyarakat lokal dapat menikmati pengalaman Ramadan yang lebih berkesan di The Mandalika, sekaligus berkontribusi pada peningkatan kunjungan wisata ke kawasan ini. Berdasarkan prediksi, jumlah wisatawan yang berkunjung diproyeksikan mencapai lebih dari lima puluh ribu orang, meningkat 5% dari tahun 2024.“Dengan semangat kebersamaan dan berbagi, ITDC berharap Berkah Ramadan Seru 2025 dapat memberikan manfaat yang luas serta semakin memperkuat hubungan baik dengan masyarakat dan seluruh stakeholder di The Mandalika,” tutup Wenda
Read More